1. Apakah yang dimaksud dengan komunikasi broadband?
Ada beberapa definisi untuk komunikasi broadband,
yaitu:
-
Menurut
rekomendasi ITU Nomor 1.113:
“Komunikasi broadband didefinisikan sebagai komunikasi dengan kecepatan
transmisi 1,5 Mbps hingga 2,0 Mbps.”
-
Menurut FCC di
Amerika:
“Komunikasi broadband dicirikan dengan suatu komunikasi yang memiliki
kecepatan simetri (up-stream dan down-stream) minimal 200 kbps.”
-
Menurut
Wikipedia:
“Broadband merupakan sebuah istilah dalam internet yang merupakan koneksi
internet transmisi data kecepatan tinggi. Ada 2 jenis jalur lebar yang umum,
yaitu DSL dan kabel modem, yang mampu mentransfer 512 kbps atau lebih,
kira-kira 9 kali lebih cepat dari modem yang menggunakan kabel telepon standar.”
Berdasarkan definisi di atas, teknologi
broadband memiliki kemampuan untuk memberikan bandwidth yang lebar. Teknologi broadband
wireless saat ini menjanjikan layanan data (dapat berisi data multimedia)
dengan kecepatan antara 1,5 Mbps s/d 128 Mbps.
2. Sebutkan keuntungan SONET!
Berikut ini adalah keuntungan dari SONET (Synchronous Optical NETwork):
-
Dapat memberikan
fungsionalitas yang bagus baik dalam jaringan kecil, medium, maupun yang besar.
-
Collector rings
menyediakan interface ke seluruh
aplikasi, termasuk local office,
PABX, access multiplexer, BTS, dan
terminal ATM.
-
Manajemen bandwidth berfungsi untuk proses routing dan manajemen trafik.
-
Jaringan backbone berfungsi untuk menyediakan
konektivitas untuk jaringan jarak jauh.
-
Memiliki fitur
redundansi yang mirip dengan FDDI.
-
Menawarkan biaya
transport yang efektif pada jaringan
akses dan jaringan inti/core.
3. Jelaskan prinsip kerja dari ATM!
Prinsip kerja ATM (Asynchronous Transfer Mode) adalah dengan memotong-motong dan
menggabungkan kembali berbagai tipe trafik informasi tersebut (voice, video, dan data) dalam format sel
berukuran 53 byte melalui saluran fisik yang sama. Proses tersebut dinamakan statistical multiplexing. Masing-masing
sel terdiri dari 48 byte payload (berisi
informasi) dan 5 byte header (berisi
alamat dan routing).
4. Apakah yang dimaksud dengan DSL?
DSL (Digital
Subscriber Line) adalah teknologi yang menyediakan penghantar data digital
melalui kabel tembaga dengan bandwidth
cukup tinggi dalam jarak dekat melalui jaringan telepon. Teknologi DSL disebut
huga sebagai xDSL. Biasanya, kecepatan download dari DSL berkisar dari 128 kbps
sampai 24.000 kbps tergantung dari teknologi DSL tersebut. Kecepatan upload DSL
lebih rendah dari kecepatan download versi ADSL dan sama cepat untuk SDSL. Yang
termasuk dalam teknologi DSL/xDSL adalah:
-
High-bit-rate Digital
Subscriber Line (HDSL)
-
Symmetric Digital
Subscriber Line (SDSL)
-
Rate-Adaptive Digital
Subscriber Line (RADSL)
-
Very-high-bit-rate
Digital Subscriber Line (VDSL)
-
Very-high-bit-rate
Digital Subscriber Line 2 (VDSL2)
-
G. Symmetric High-speed
Digital Subscriber Line (G.SHDSL)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar