Flappy Bird merupakan salah satu game yang sempat menarik perhatian dunia pada awal tahun 2014. Game ini tersedia di platform iOS dan
Android. Selain itu, terdapat pula versi Flash yang bisa dimainkan di PC
ataupun laptop. Flappy Bird menjadi fenomenal dikarenakan gameplay-nya yang sederhana, namun membuat pemainnya penasaran dan
semakin ketagihan.
Permainan ini pertama kali dirilis pada 24 Mei 2013 oleh
seorang pengembang dari Vietnam, Nguyen Ha Dong atau dikenal dengan nama Dong
Nguyen. Flappy Bird diterbitkan oleh .GEARS Studio, pengembang game independen yang hanya beranggotakan
Dong Nguyen seorang. Genre yang digunakan pada game ini adalah arcade
dengan mode single player.
Game ini sempat
menjadi fenomenal pada sekitar awal Februari 2014 yang ditandai dengan
posisinya sebagai game paling sering
di-download di iOS App Store dan
Android Google Play. Cara memainkannya bisa dikatakan mudah, namun kenyataannya
justru sangat sulit. Bahkan, butuh percobaan beberapa kali untuk sekadar
melewati 1 tiang saja. Ketika detikInet
sempat menjajal permainan ini, skor tertinggi yang didapat sebesar 52. Itu pun
dengan catatan bahwa jempol pemain jadi kesemutan karena kelelahan
memainkannya.
Cara
Memainkan
Flappy Bird sebenarnya memiliki gameplay yang cukup mudah. Game
ini bisa dimainkan baik melalui smartphone
maupun melalui PC atau laptop. Untuk memainkannya di smartphone, pemain cukup men-download-nya
di App Store (iOS) atau Play Store (Android). Namun, untuk saat ini, Flappy
Bird tidak bisa ditemukan karena sudah ditarik oleh pengembangnya. Walaupun
demikian, pemain tidak perlu terlalu khawatir karena adanya versi Flash dari game ini sehingga tetap bisa dimainkan
di PC ataupun laptop.
Karakter utama dari game dengan grafis 8-bit ini adalah
seekor burung. Untuk memainkannya, cukup dengan mengetukkan jari pada layar
smartphone untuk membuat si burung terbang. Khusus versi Flash, pengendalian
burung dilakukan dengan menekan tombol spasi pada keyboard. Burung tersebut
diharuskan untuk melewati pipa-pipa berwarna hijau yang berada di sisi atas dan
bawah layar. Tidak ada tantangan tambahan ataupun cerita lain yang digunakan
dalam game ini.
Pemain akan mendapatkan skor 1 (satu) jika berhasil
melewati satu pipa. Semakin banyak pipa yang berhasil dilewati, semakin banyak
pula poin yang bisa diraih. Di sinilah tantangan yang harus dilalui oleh setiap
pemain dalam memainkan Flappy Bird. Membuat burung bisa melewati satu pipa
merupakan pekerjaan yang sangat sulit. Jika pemain mengetuk layar atau menekan
spasi pada saat yang tidak tepat, maka si burung akan terbang atau jatuh dan
menabrak pipa. Burung menjadi mudah jatuh karena gaya gravitasi yang
diterimanya. Mau tidak mau, pemain harus mengulangi permainan dari awal lagi.
Rasa penasaran akan semakin menjadi ketika melihat skor
akhir yang ditampilkan setelah permainan selesai/”Game Over”. Setelah mengalami
kegagalan beberapa kali ketika bermain dan ternyata skor terbaik yang
didapatkan hanya 5 (lima), pemain menjadi tidak tinggal diam dan terdapat dorongan
kuat untuk mencoba lagi. Hal inilah yang menyebabkan pemain tidak akan menolak
untuk menekan kembali tombol “OK” atau “Start”.
Terdapat beberapa tips yang bisa digunakan untuk
mendapatkan skor yang tinggi dalam permainan Flappy Bird, yaitu:
1)
Pelan lebih baik
Pemain
tidak perlu terlalu terburu-buru dalam memainkan Flappy Bird. Banyak melakukan
tap (sentuh) layar atau menekan spasi untuk membuat burung berkepak bukan
berarti lebih baik. Game ini
sesungguhnya membutuhkan ritme kepakan yang tepat, jadi cukup pelan-pelan saja.
Terutama ketika pemain harus berhadapan dengan pipa-pipa di depan burung.
2)
Main di Tablet PC
Memainkan
Flappy Bird di smartphone memang menyenangkan dan mudah. Namun, ternyata banyak
pengguna yang merasa lebih mudah untuk memainkannya di Tablet PC, seperti iPad,
Samsung Galaxy, atau Google Nexus. Hal ini dikarenakan layar yang dimiliki
lebih besar, jadi pemain lebih leluasa untuk membaca situasi yang dialami
burung.
3)
Tetap tenang
Jika
pemain merasa frustrasi atau stres dengan skor Flappy Bird yang tidak kunjung
bagus, akan lebih baik untuk menenangkan diri terlebih dahulu. Apabila sudah
merasa tidak panik, maka pemain menjadi mudah untuk mengendalikan burung untuk
melewati celah pipa dan mendapat poin yang banyak.
4)
Hindari gangguan
Selain
berusaha tenang, untuk memainkan game
ini juga membutuhkan fokus yang tinggi. Hindari gangguan-gangguan dari hal
lain, seperti dering smartphone atau
SMS yang datang ketika game
dimainkan. Jika diperlukan, ubah mode smartphone
menjadi airplane mode.
5)
Ubah pola kepakan
Bermain
Flappy Bird akan mulus apabila pemain bisa mengatur kepakan burung secara
tepat. Yang perlu diingat adalah jangan terjebak pada pola kepakan yang sama
karena tantangan celah yang akan muncul tidak bisa diketahui oleh pemain. Jadi,
perlu digunakan kreativitas untuk mengubah pola kepakan dengan cara yang pas.
Penyebab
Ditariknya Flappy Bird
Walaupun sempat menjadi booming pada awal 2014, namun pada akhirnya Flappy Bird ditarik
peredarannya dari App Store maupun Google Play pada 10 Februari 2014. Jika
pencarian dilakukan dengan menggunakan kata kunci “Flappy Bird” pada
masing-masing platform, maka yang ditemukan hanyalah game-game tiruannya.
Pada awalnya, Dong Nguyen, pengembang game ini, sempat bungkam ketika
ditanyakan mengenai persoalan ini. Bahkan, akun Twitter-nya, @dongatory, tidak memberikan pernyataan
apapun setelah keputusan penarikan dibuat. Oleh karena itu, sempat beredar
kabar bahwa penarikan dilakukan karena adanya keberatan dari pemilik game Super
Mario Bros, Nintendo. Terdapat isu bahwa adanya kemiripan pada komponen pipa
antara Flappy Bird dengan Super Mario Bros. Kabar ini akhirnya dibantah oleh
pemilik Nintendo.
Setelah lama tidak memberikan pernyataan di depan publik,
akhirnya Dong Nguyen bersedia untuk diwawancarai oleh Forbes untuk melakukan
klarifikasi mengenai alasan penarikan Flappy Bird. Nguyen beralasan bahwa
sebenarnya game ini dibuat untuk
kegiatan bersantai para pemainnya. Dia tidak bermaksud untuk membuat game Flappy Bird menjadi sangat adiktif.
Ketika tujuan pembuatannya sudah mulai melenceng, Nguyen memutuskan untuk
menarik game ini.
“The game was
originally designed to be played when you are relaxed. But it happened to
become an addictive product. I think it has become a problem. To solve that
problem, it’s best to take down Flappy Bird. It’s gone forever. (Permainan
ini didesain untuk dimainkan pada saat Anda sedang berelaksasi. Namun, game ini
akhirnya menjadi produk adiktif. Saya rasa hal tersebut telah menjadi masalah.
Untuk menyelesaikan masalah itu, hal terbaik adalah menarik Flappy Bird. Game
ini telah hilang selamanya.),” kata Nguyen dalam wawancara.
Pemuda dari Vietnam ini juga mengungkapkan rasa
bersalahnya karena membuat pemainnya menjadi ketagihan game tersebut yang membuatnya semakin mantap dalam membuat
keputusan. Sebelumnya, Nguyen sempat menyatakan bahwa popularitas yang
didapatkan oleh game ini telah
merusak “hidupnya yang sederhana”.
“My life has not
been as comfortable as I was before. I couldn’t sleep. I don’t think it’s a
mistake. I have thought it through. (Hidupku sudah tidak senyaman
sebelumnya. Saya tidak dapat tidur. Saya tidak merasa ini sebagai suatu
kesalahan. Saya telah memikirkannya matang-matang),” ungkapnya lagi.
Masih dalam wawancara yang sama, Nguyen menceritakan
bahwa tidak membutuhkan waktu lama untuk membuat game tersebut. Hanya diperlukan dua atau tiga hari untuk
mengerjakan bagian coding. Ketika
disinggung soal miripnya tampilan dengan Super Mario Bros, Nguyen menyatakan
bahwa kemiripan hanya kebetulan saja. Dia juga membantah adanya tuntutan karena
kemiripan itu. Nguyen juga mengaku tidak kapok untuk membuat game lagi di masa yang akan dating.
“After the success
of Flappy Bird, I feel more confident, and I have freedom to do what I want to
do. (Setelah Flappy Bird sukses, saya merasa lebih percaya diri dan lebih
bebas untuk melakukan apa yang saya ingini.),” katanya mengakhiri wawancara.
Dong
Nguyen
Gambar 1. Dong Nguyen |
Nguyen Ha Dong, atau yang lebih dikenal dengan nama Dong
Nguyen, merupakan otak di balik terciptanya game
Flappy Bird, salah satu hit maker
yang pernah merajai App Store dan Google Play pada awal 2014. Pria ini kini
berusia 29 tahun dan berasal dari Hanoi, Vietnam. Dia meluncurkan Flappy Bird
di bawah bendera .Gears Studio (dotGears Studio) dimana hanya dialaah
satu-satunya orang di studio tersebut.
Dalam suatu wawancara dengan TechCrunch, Nguyen
menyatakan bahwa ia telah membuat beberapa game
sejak empat tahun yang lalu. Sebagian besar dari game tersebut bernuansa 8-bit, kebanyakan berupa game arcade yang dapat dimainkan dalam
waktu singkat.
Dia merupakan tipikal pengembang aplikasi yang
menghindari publikasi dari media massa. Pria ini juga sempat menolak beberapa
wawancara dengan media. Ketika TechCrunch sempat menyinggung tentang latar
belakangnya, Nguyen menjawab, “Aku tidak nyaman dengan hal itu.” Di situs web
resminya, dia juga tidak memberi banyak informasi selain beberapa game HTML5 dan sedikit gambaran tentang
.GEARS.
Walaupun demikian, Nguyen juga memiliki akun Twitter
dengan nama @dongatory. Selain itu, dia sering mengunjungi forum online HTML5gamedevs.com dan membahas
beberapa cara membangun game.
TechCrunch menyebut bahwa Dong Nguyen merupakan sosok pribadi yang
“semi-anonim”.
Nguyen menjelaskan bahwa game Flappy Bird dibuat dengan framework untuk iOS dan AndEngine
untuk Android. Selain itu, ia juga membuat game
lain seperti Super Ball Juggling dan Shuriken Block dengan nuansa yang mirip
seperti Flappy Bird. Untuk mendapatkan uang, Flappy Bird memasang iklan baik di
perangkat iOS maupun Android. Iklan berada di atas layar ketika gamer memainkan Flappy Bird.
Karena kemunculan iklan inilah, Dong Nguyen mendapatkan
keuntungan yang tidak sedikit. Dalam suatu wawancara dengan The Verge, dia
mengaku memperoleh penghasilan hingga USD 50 ribu setiap harinya atau sekitar
Rp 600 juta. Game ini hanya kalah
dari Candy Crush Saga yang mengumpulkan USD 850 ribu per harinya. Namun, Nguyen
mengaku tidak akan kemaruk dengan penghasilan ini. Ia tidak akan menambahkan
lagi iklan di Flappy Bird.
Beliau juga merencanakan adanya sekuel dari game tersebut meski belum diketahui
kapan peluncurannya. Namun, kabar terbaru menyatakan bahwa game ini akan dihidupkan kembali dengan fitur baru. Dalam
wawancaranya dengan CNBC, Nguyen bahkan menyatakan bahwa peluncuran akan
dilakukan sekitar bulan Agustus 2014.
Nantinya, Flappy Bird akan dikurangi unsur candunya
walaupun Nguyen tidak menjelaskan cara melakukannya. Adapun fitur anyar yang
akan diberikan pada Flappy Bird baru adalah adanya dukungan multiplayer. Nguyen masih bungkam
mengenai cara fitur ini berjalan, namun ada kemungkinan bahwa game ini hanya bisa dimainkan di smartphone dengan jaringan WiFi.
Demikian penjelasan mengenai Flappy Bird yang sempat
fenomenal pada awal 2014. Semoga banyak hikmah dan pelajaran yang bisa diambil
dari kesuksesan dan penarikan dari game
ini. Selain itu, ditunggu juga perkembangan Flappy Bird yang baru dengan
harapan kualitas permainannya menjadi semakin meningkat.
Sumber:
http://en.wikipedia.org/Flappy_Bird
http://xykids.kidnesia.com/XYKids/Whats-On/Tips-Trik/Begini-Tips-Dapat-Skor-Tinggi-di-Flappy-Bird
http://tekno.kompas.com/read/2014/02/04/1512227/Mengapa.Game.Flappy.Bird.Mendadak.Populer
http://inet.detik.com/read/2014/02/05/104459/2487648/732/1/jangan-frustasi-ini-tips-main-flappy-bird
http://tekno.kompas.com/read/2014/02/11/1620539/alasan.penarikan.flappy.bird.akhirnya.terkuak
http://www.makemac.com/ini-alasan-resmi-mengapa-flappy-bird-ditarik-dari-peredaran/
http://tekno.kompas.com/read/2014/02/04/2014494/Kisah.di.Balik.Game.Flappy.Bird.yang.Bikin.Nyandu.
http://inet.detik.com/read/2014/02/06/090433/2488727/654/pembuat-flappy-bird-untung-rp-600-juta-sehari
http://tekno.kompas.com/read/2014/02/06/1133198/Wow.Pembuat.Flappy.Bird.Raup.Rp.600.Juta.Sehari
http://inet.detik.com/read/2014/05/15/140453/2583263/654/flappy-bird-siap-bangkit-usung-fitur-baru
game fenomenal sekali
BalasHapuspromo axis rabu rawit